Tergabung Satgas TMMD Ke-108, Iptu Anwar Katakan Rehab Jembatan Sudah Capai 80 % Pengerjaan


Minahasa, -Selaku Paur Binkum Polres Minahasa, Inspektur Satu ( Iptu) Anwar Suratinoyo, salah satu dari 12 orang personil Kepolisian yang tergabung Satgas ( Satuan Tugas)  TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD) Ke-108 di Wilayah Kabupaten Minahasa oleh Satuan Komando Distrik Militer ( Kodim) 1302/Minahasa, merasa Optimis Perehaban Jembatan akan selesai sebelum Penutupan Program TMMD. 

Hal ini diutarakannya kepada Awak Media Center Kodim dari lokasi Rehab Jembatan di Batas Dua Desa antara Desa Tempang Tiga Kecamatan Langowan Utara dengan Desa Totolan Kecamatan Kakas Barat, "Rehab Jembatan yang sudah Kami kerjakan bersama Personil TNI saat ini, bila dipersentasikan sudah mencapai 80 % pengerjaan, "Tuturnya pada Sabtu ( 25/07/2020 ) siang. 

Diketahui, Rehab Jembatan dalam Sasaran Fisik Program TMMD sampai saat ini, terpantau Awak Media, Personil Satgas sedang kebut pengerjaannya sebelum Program TMMD ditutup, "Kami yakin Jembatan ini akan selesai dan akan bisa segera digunakan sebelum TMMD ditutup tanggal 29 Juli nanti, dan Kami pihak Kepolisian selalu mendukung apa yang menjadi Program Pemerintah serta TNI dalam ikut membantu mensejahterakan Masyarakat Indonesia, "Tukasnya Optimis. ( J. Silaban ).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pos Kamling Desa Tempang Tiga Selesai, Ini Pernyataan Mayor Inf Feky Welang Selaku Koordinator Umum Pelaksanaan TMMD

Usai Tinjau Rehab Jembatan, Dansatgas TMMD Lanjut Tinjau Pembuatan Pos Kamling di Desa Totolan

Penyaluran BLT-DD Kecamatan Lembean Timur Didampingi Personil Koramil 1302-02/Eris